KOLOMACEH.COM | NAGAN RAYA – Tercatat nihil kecelakaan kerja, PT Socfindo Seunagan Kabupaten Nagan Raya, Aceh kembali raih penghargaan dari
Menteri Ketenagakerjaaan
Republik Indonesia.
Berdasarkan Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor
PER-01/MEN/I/2007, diberikan Penghargaan Kecelakaan Nihil (Zero
Accident Award) atas prestasinya dalam melaksanakan program keselamatan dan kesehatan kerja (K3) sehingga mencapai 7.029.962 jam kerja orang tanpa kecelakaan 01 Januari 2018 s.d. 31 Oktober 2020.
Pengurus PT Socfindo Perkebunan Seunagan, Wandi Cahyadi, SP saat dikonfirmasi kebenarannya berita tersebut, Kamis, 16 september 2021 membenarkan hal itu. ia menyampaikan rasa syukurnya selama ini perusahaan yang ia pimpin tiada kendala nan berarti.
“Alhamdulillah berkat dukungan semua pihak, kontrol sosial dari media hingga kami bisa sukses seperti saat ini,” ungkap Wandi.
“Mohon dukungannya selalu semoga lancar terus dan keberadaan kami juga bermanfaat bagi lingkungan,” tambahnya. (*)