KOLOMACEH.COM, JANTHO – Himpunan Mahasiswa Peukan Bada (HIMAPDA) gelar aneka lomba dalam rangka memperingati HUT RI ke-74 tahun 2019 yang berlangsung di pantai Lam Awee, Peukan Bada, Aceh Besar, Minggu (25/8/2019).
Ketua Himapda, Asrijar mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan dapat mempererat silaturahmi antar mahasiswa dan pelajar SMA se
Kecamatan Peukan Bada serta membangkitkan semangat generasi milenial.
“Semoga dapat membangkitkan semangat generasi milenial berintelektual yang ikut berpartisipasi dalam membangun Kecamatan Pekan Bada,” ujarnya.
Kata Asrijar, milenial juga harus menyadari tentang pentingnya berorganisasi bagi mahasiswa dan pelajar.
“Selain kuliah dan sekolah. Kita juga harus berorganisasi karena banyak hal yang dapat dipelajari dalam berorganisasi dan tidak di dapat di bangku pendidikan,” ungkapnya.
Kegiatan itu turut dihadiri Agam dan Inong Duta Wisata Aceh Besar, sehingga berlangsung seru dan menarik. (ril/*)
Editor : Zulfikar