Sekolah MUQ Nagan Raya Terima 140 Peserta Didik

KOLOMACEH.COM |NAGAN RAYA – Madrasah Ulumul Quran (MUQ) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Nagan Raya, tahun ajaran 2019/2020 menambah jumlah kuota penerimaan siswa/i menjadi 140 siswa dari target penerimaan sebelumnya hanya berjumlah 42 orang.

Penambahan jumlah kuota itu, karena tingginya minat calon peserta didik yang mendaftar ke sekolah berbasis agama di Nagan Raya, yakni mencapai 580 peserta.

Selain itu, Sekolah berbasis agama itu berada di bawah Dinas Pendidikan Nagan Raya yang bekerjasama dengan Baitul Mal kabupaten setempat.  Sehingga, biaya jasa guru dan fasilitas  belajar-mengajar ditanggung. Kemudian, fasilitas pribadi seperti tempat tidur, pakaian dan lainya tidak ditanggung oleh yayasan MUQ.

Bupati Nagan Raya, HM Jamin Idham, SE saat meninjau pelaksanan tes tulis kepada wartawan mengatakan, akan memberikan beasiswa kepada siswa/i yang akan belajar di Yayasan Madrasah Ulumul Quran (MUQ) Nagan Raya, tepatnya di komplek Perkantoran Suka Makmue, Kabupatren setempat.

“Ini merupakan salahsatu pencapaian pemerintah dalam menegakan sekolah berbasis agama kepada masyarakat,” ujarnya.

Kata bupati, ini langkah awal untuk meningatkan pendidikan di Nagan Raya. Ia berharap, agar siswa/i tetap semangat untuk menuntut ilmu, baik ilmu agama maupun pengetahuan lain. Hal ini, supaya nantinya pendidikan di Nagan Raya menjadi salahsatu pilot projek di Wilayah pantai barat dan elatan Aceh.

“Semoga, minat generasi muda dalam menempuh pendidikan dapat memberikan kemajuan bagi daerah nantinya,” kata bupati, Senin 18 februari 2019.

Hal senada juga disampaikan Ketua Yayasan Tarbiyatul Ummah, HM Kasem Ibrahim bahwa, selama kurun waktu 2017, biaya pendidikan siswa di MUQ ditanggung oleh pihak yayasan.

“Pemkab dan Baitul Mal secara bersama-sama memberikan sumbangsih dan mendukung pendidikan di sekolah tersebut,” sebutnya.

Kata M Kasem, sekolah MUQ selama ini berjalan di bawah yayasan Tarbiyatul Ummah. Kemudian, biaya pendidikannya didanai oleh pihak yayasan, Pemkab serta bantuan senif fisabillah Baitul Mal Kabupaten Nagan Raya.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.